Sementara ketika kita mempelajari tentang macam-macam ilmu sosial, ternyata ada banyak sekali macamnya. Dimana macam ilmu sosial ini jika kita pelajari di bangku perkuliahan ada banyak sub cabang lain yang tidak kalah menarik. Langsung saja, berikut beberapa macam ilmu sosial yang perlu kamu tahu.
1. Sosiologi
Sosiologi adalah cabang ilmu yang mmpelejari tentang struktur masyarakat. Di dalam struktur masyarakat terdapat beberapa hal yang akan kita pelajari tentang hubungan antarar manusia, kehidupan dengan masyarakat ataupun dengan kelompok.
Adapun ciri dasar ilmu sosiologi, yaitu harus empiris, teritis, kumulatif, dan non-etis. Ketika kamu mempelajari ilmu sosiologi ada banyak sekali hal yang akan kamu pelajari. Jadi selain mempelajari tentang struktur masyarakat, kamu juga akan mempelajari tentang teori konflik, teori interaksionisme simbolik, dan masih banyak lagi.
2. Antropologi
Antropologi adalah cabang ilmu yang mempelajari juga tentang manusia jaman dulu hingga sekarang. Termasuk juga mempelajari tentang keberagaman kebudayaan yang muncul dan yang dijalankan oleh manusia. Antropologi secara singkat dapat pula diartikan sebagai sejarah evolusi perilaku manusia dalam menyikapi dan bagaimana manusia beradaptasi dan berkomunikasi dengan lingkungan.
Para ilmuan yang mengembangkan ilmu antropologi disebut sebagai antropolog. Seorang antropolog memiliki tanggung jawab untuk meneliti dan mengembangkan perilaku sehari-hari masyarakat, upacara kebudayaan yang dijalankan masyarakat, dan termasuk juga ritual yang dianut di masyarakat tertentu.
Dari segi fungsinya, cabang ilmu antropologi hadir tidak sekedar memahami konsep hidup masyarakat. Tetapi juga dapat digunakan untuk membangun pengetahuan terhadap ilmu sosial, humaniora dan fisik serta biologi.
Maka saat mempelajari cabang ilmu ini, kamu juga akan mempelajari tentang sejarah evolusi, sejarah gizi, fisiologi, susunan genetika, budaya politik, keluarga, bahasa hingga agama.
3. Psikologi
salah satu sub cabang ilmu sosial ada juga yang disebut dengan ilmu psikologi. psikologi adalah cabang ilmu yang mempelajari tingkah laku, sikap dan hubungan antar manusia. Dimana manusia diciptakan lebih tinggi dan unik dibandingkan dengan makhluk-makhluk lain (hewan, tumbuhan atau sebangsa setan).
Fokus ilmu psikologi tidak seperti halnya cabang ilmu yang sudah disebutkan di atas. Jadi ilmu psikologi lebih menekankan pada kepribadian dan latar belakang kenapa seseorang melakukan sikap seperti ini ataupun seperti itu. Termasuk juga mempelajari terkait dengan hubungan tingkah laku dan fase perkembangan pribadi manusia.
Ilmu psikologi juga akan mempelajari tentang jiwa manusia yang sakit, khususnya sakit secara jiwa. Di dalam ilmu psikologi pun masih ada banyak sekali sub cabang yang dapat kita pelajari. Misalnya ada cabang ilmu psikologi sosial, psikologi kognitif, psikologi intelegensi dan masih banyak lagi.
4. Ilmu Politik
cabang ilmu politik adalah cabang ilmu yang mempelajari dunia perpolitikan, baik dalam perspektif nasional maupun internasional. Ilmu politik akan menjangkau tentang apa itu yang nama nya demokrasi, apa itu yang nama nya parlemen, politisi, pemerintahan dan pemilihan umum. Jika selama ini kata politik selalu diidentikan dengan pemerintah dan kenegaraan, ternyata politik tidak sekedar mengulas tingkat kenegaraan saja loh.
secara tindakan, ilmu politik sebenarnya tidak teratur. Sementara ilmu politik ini sering dimanfaatkan untuk membentuk konsep, struktur argumentasi dan membentuk nama. Politik dapat pula diartikan sebagai kesepakatan antar manusia sehingga menciptakan bersamaan, kemasyarakatan, membangun interaksi sekaligus membangun sebuah kelompok (suku, negara atau kota).
Tahukah kamu jika ilmu politik awal mulanya sebagai cabang filsafat. Namun secara prakteknya lebih banyak bersinggungan dengan masyarakat akhirnya masuk ke ranah ilmu sosial. Ketika kamu mempelajari politik, kamu pun juga akan mempelajari tentang teori ekonomi politik, sejarah pemerintahan, proses konflik, politik komparatif, administrasi publik dan masih banyak lagi.
5. Ilmu Sejarah
Sejarah adalah cabang ilmu yang mempelajari tentang peristiwa penting di masa lalu. Tentu saja untuk mendapatkan data masa lalu dibutuhkan kajian dan penelitian secara sistematis dan mengikuti perkembangan zaman.
6. Ilmu Ekonomi
Sementara yang dimaksud dengan ilmu ekonomi adalah cabang ilmu yang mempelajari tingkah laku dan aktivitas manusia dengan cara memanfaatkan sumber daya yang terbatas. Di sini juga akan mengulas seputar produksi barang dan jasa, pertumbuhan perekonomian, bagaimana memanfaatkan sumber daya, dan bagaimana memenuhi kesejahteraan, serta bagaimana memasarkan produk agar terserap dengan baik.
Ilmu ekonomi itu sendiri dapat dikatakan sebagai cabang ilmu yang memiliki keberagaman cabang ilmu lain. Adapun tiga cabang saat kamu mempelajari tentang ilmu ekonomi, yaitu ada cabang ilmu ekonomi terapan, ilmu ekonomi teori dan ilmu ekonomi deskriptif. Dimana dari masing-masing cabang tersebut memiliki penjabaran lebih spesifik dan lebih lengkap lagi.
Contoh cabang ilmu yang akan kamu pelajari lebih dekat ada ilmu ekonomi makro, ilmu ekonomi mikro, ilmu ekonomi publik, ilmu ekonomi moneter, ilmu ekonomi sumber daya manusia, ilmu ekonomi internasional, ilmu ekonomi regional, ilmu ekonomi industri dan masih banyak lagi.
Baca Juga : Pengertian Ilmu Sosial Menurut Para Ahli
7. Ilmu Geografi
Ilmu geografi adalah cabang ilmu yang mempelajari aktivitas manusia sekaligus mempelajari interaksi alam semesta. Termasuk akan mempelajari tentang pola ruang tertentu. Secara keseluruhan, geografi adalah ilmu yang juga akan mempelajari tentang fenomena tertentu.
Dimana fenomena yang terjadi ini mampu menciptakan pola pikir, wawasan konseptual dan juga mempelajari tentang tata keruangan seperti bagaimana cara mengelola lingkungan hidup, bagaimana cara merencanakan dan mengembangkan wilayah, termasuk juga transportasi, pemasaran, perbankan dan manajemen.
Itulah beberapa macam-macam ilmu sosial. Ternyata ilmu sosial memiliki banyak cabang yang sangat luas. Setiap macam ilmu sosial pun memiliki cabang lagi yang pembahasannya juga cukup kompleks. Dari beberapa macam tersebut, cabang manakah yang membuat kamu tertarik mendalaminya?